Rabu, 06 Oktober 2010

Tips Mudik Aman Dengan Matic

Ada pun beberapa hal penting pengecekan pada MATIC sebagai berikut :

1. CVT Belt
Continously Variable Transmission (CVT), adalah komponen yang paling krusial pada motor yang bertransmisi automatic, CVT tersebut yang mentransfer tenaga dari mesin ke roda. Untuk itu perhatikan apa kondisinya masih bagus atau sudah mulai rusak dan retak-retak. Karena bila pemakaian sudah mencapai 15.000 hingga 20.000 km, CTV akan mulai retak/haus .

2. Sistem Pengereman
Selain CVT, rem juga salah satu komponen yang harus diperhatikan. Ceklah kondisi kampas, apakah ketebalannya masih cukup? Bila sudah tipis segeralah ganti, karena kondidi kampas yang tipis dapat menyebabkan slip pada saat pengereman. Jangan ragu menggantinya bila rem sudah tidak pakem lagi. Ingat, motor matic memiliki engine brake yang kecil jadi peranan rem baik depan maupun belakang sangatlah penting.

3. Oli
Gantilah oli bila sudah dekat dengan waktu penggantiannya. Sebaiknya kalau untuk mudik gunakan oli yang benar-benar baru. Jangan lupa memakai oli yang sesuai dengan spesifikasinya.

4. Saringan Udara dan Karburator
Bersihkan saringan udara, untuk karburator, cukup disemprot menggunakan Carburator Cleaner.
Perhatikan juga sistem pendinginan, karena jarak tempuh jauh. Pastikan cairan coolant masih cukup sesuai dengan spesifikasi pabrikan, jika motor matic tersebut menggunakan radiator atau sistem pendingin cair.

5. Ban
Ceklah kondisi ban motor anda, apakah masihbagus. Bila sudah gundul segeralah ganti. Jika memungkinkan bawalah ban serep sewaktu anda mudik.

6. Kelengkapan Motor
Jangan sepelekan perlengkapan motor bila anda tidak ingin repot selama perjalanan. Tidak hanya itu, anda pun lebih nyaman dan aman. Pastikan spion, lampu dpenan, lampu sein, dll berfungsi dengan baik.

Satu lagi syarat yang harus diperhatikan ketika hendak mudik ,gunakanlah pelindung kepala “ helm , jaket , sepatu ,dan sarung tangan” agar meminimal terjadinya hal yang tidak diinginkan .